Jumat, 14 Agustus 2015

BUNCIS OAT LADA GARAM



Bahan:
- Buncis 100 gr
- Bawang Putih 2 siung dimemarkan
- Oat 30 gr
- Cabe merah besar dirajang halus
- Butter
- Gula, Lada, Garam secukupnya

Bahan pencelup buncis :
- Tepung terigu 5 sdm
- Tepung maizena 2 sdm
- Air Es secukupnya

 Bahan pelapis buncis :
- Tepung terigu 100 gr
- Tepung maizena 40 gr
- Lada Bubuk
- Garam
- Royco secukupnya

Cara membuat :
- Potong 2 cm buncis lalu celup dengan bahan pencelup setelah itu gulingkan ke bahan pelapis sampai habis
- Lalu goreng hingga kecoklatan kemudian sisihkan
- Lelehkan butter lalu tumis bawang putih hingga harum kemudian masukkan cabai merah
- Setelah itu masukkan oat lalu kecilkan api tumis hingga oat berubah kecoklatan
- Tambahkan garam, gula dan lada
- Masukkan buncis tumis sebentar lalu angkat.
 





















Tidak ada komentar:

Posting Komentar